Berita  

Induk TikTok Membeli Banyak Saham, Karyawan Mendapat Kekayaan Otomatis

Induk TikTok Membeli Banyak Saham, Karyawan Mendapat Kekayaan Otomatis

ByteDance, perusahaan induk TikTok, menawarkan untuk membeli kembali saham karyawan dengan harga yang lebih tinggi dari awal tahun ini. Langkah ini diambil perusahaan untuk meningkatkan motivasi dan kepercayaan karyawan setelah melewati tahun yang penuh tantangan. ByteDance mengatakan kepada karyawan di luar AS bahwa mereka bersedia membeli unit saham terbatas (RSU) dari mereka masing-masing seharga US$160, naik dari harga US$155 yang ditawarkan pada April lalu.

Pilihan ini bersifat opsional dan RSU adalah instrumen yang dapat dibeli oleh karyawan, yang kemudian dikonversi menjadi saham aktual jika perusahaan go public atau diakuisisi. Juru bicara ByteDance mengonfirmasi rencana tersebut kepada CNBC International. Beberapa tahun ini penuh tantangan bagi ByteDance, termasuk menghadapi peraturan yang lebih ketat di dalam negeri dan pengawasan ketat terhadap aplikasi TikTok di AS.

ByteDance bukan perusahaan publik, namun mereka menawarkan opsi pembelian kembali untuk memberi likuiditas kepada karyawan dan sebagai upaya manajemen untuk menunjukkan optimisme terhadap prospek bisnis di masa depan. Ini juga menjadi cara bagi karyawan baru yang mungkin telah membeli saham internal dengan harga lebih murah untuk mendapatkan laba atas investasi mereka.