Seri Samsung Galaxy S24 diantisipasi akan membawa peningkatan signifikan. Bahkan, flagship ini disebut-sebut bukan lagi sebagai ‘smartphone’, melainkan ‘AI Phone’.
Hal ini dikarenakan Samsung akan meningkatkan penerapan kecerdasan buatan (AI) secara menyeluruh pada perangkat Galaxy terbarunya.
Salah satu fitur AI yang banyak dirumorkan adalah kemampuan melakukan penerjemahan secara real-time, baik dalam format teks maupun suara. Selain itu, Galaxy S24 juga diyakini akan dilengkapi dengan fitur pengeditan video yang canggih, dimana pengguna bisa menghapus subjek dalam video dengan mudah.
Fitur AI baru ini diperkirakan akan diluncurkan bersamaan dengan debut sistem operasi UI 6.1. Jika benar, seri Galaxy S24 sepertinya akan menandai transformasi besar-besaran dalam teknologi smartphone.
Tak hanya itu, Galaxy S24 juga disebut-sebut akan memberikan pengalaman fotografi yang lebih baik, dengan performa low-light yang lebih mumpuni, reduksi grain pada video, dan peningkatan kemampuan penstabilan dan exposure gambar.
Meski demikian, berbagai bocoran ini belum dikonfirmasi langsung oleh Samsung. Kita tunggu saja hingga peluncuran resminya pada Januari 2024 mendatang.