Berita  

Telkom-Telkomsel Menyiapkan Hal Ini Khusus Malam Tahun Baru

Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo melakukan tinjauan ke Telkom dan Telkomsel menjelang Tahun Baru 2024. Setelah tinjauan, dia memastikan bahwa kapasitas jaringan Telkom, baik untuk mobile, B2B, atau B2C, sudah siap melayani saat jam sibuk ketika malam pergantian Tahun Baru.

“Saya tadi cek dengan Pak Ririek dan Pak Herlan bahwa kapasitas Telkom untuk layanan baik di mobile, B2C atau B2B, data semua, ready dan bisa menangani peak hour pada waktu Natal dan Tahun Baru,” ujar Wamen BUMN di Graha Merah Putih, The Telkom Hub, Jakarta, Jumat (29/12/2023).

Dia juga memastikan bahwa tidak akan ada gangguan layanan, termasuk di wilayah yang jauh seperti Indonesia Timur dan Papua.

Telkom telah menyiapkan investasi untuk mengatasi lonjakan penggunaan daya dengan baik, serta memperluas cakupan berupa jalur baru dan tol yang baru dibuka. Direktur Network & IT Solution Telkom, Herlan Wijanarko, menyatakan bahwa Telkom sudah menyiapkan kapasitas lebih dari cukup, dengan memprediksi lonjakan trafik hingga 15 persen saat malam Tahun Baru 2024. Telkom telah menyiapkan kapasitas 28 Tbps, sedangkan saat jam sibuk di malam pergantian tahun dibutuhkan kapasitas sebanyak 19 Tbps.

Telkom juga akan mengawal dengan posko berlapis, sebanyak 90 posko secara nasional yang bekerja 24 jam.

Exit mobile version