Brand lokal W.Essentiels kembali berkolaborasi dengan manga populer Jepang, One Piece, untuk merayakan kampanye 12.12 Birthday Sale. Koleksi produk terbaru yang menampilkan karakter-karakter kru Straw Hat Crew dan lainnya akan dijual secara eksklusif di Shopee mulai dari 8-12 Desember 2023 dengan diskon hingga 50%.
Tahun 2023 di Indonesia menjadi tahun yang menggembirakan bagi para penggemar One Piece, mulai dari viralnya Gear 5, hadirnya film One Piece Live Action, hingga One Piece Asia Tour mendatang di Jakarta. Oleh karena itu, W.Essentiels kembali berkolaborasi dengan One Piece sebagai satu-satunya brand lokal apparel Indonesia yang menjadi official collaborator One Piece. Kolaborasi ini akan menyuguhkan produk berupa T-shirt, jaket, hoodie, celana pendek, dan lainnya.
Kolaborasi ini merupakan koleksi kedua dari W.Essentiels bersama One Piece setelah sebelumnya sukses di tahun 2022. Edward Satria, Co-Founder W.Essentiels, menyatakan bahwa ini merupakan suatu kebanggaan karena brand lokal Indonesia mendapat kesempatan berkolaborasi dengan fenomena global sebesar One Piece. Menurut Edward, mereka akan meluncurkan 38 jenis produk eksklusif di Shopee dengan 120 desain yang berbeda yang menampilkan ilustrasi karakter One Piece seperti Luffy, Zoro, Nami, Sanji, dan lainnya dengan berbagai pilihan warna terkini.
W.Essentiels adalah brand lokal yang didirikan oleh Edward Satria pada 2016 di Bandung. Brand ini bergerak di bidang fesyen dengan desain minimalis dan menggunakan bahan yang nyaman. Kualitas dan desain produk W.Essentiels membuat banyak pihak ingin berkolaborasi, termasuk tim e-sport Evos, tim sepakbola Bali United, hingga Pokemon.
Melalui kolaborasi dengan Shopee, W.Essentiels berhasil menjangkau khalayak luas. Daniel Minardi, Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia, menyatakan bahwa Shopee senang dapat berpartisipasi dalam peluncuran produk terbaru W.Essentiels yang berkolaborasi dengan One Piece.
Para pengguna Shopee, khususnya penggemar W.Essentiels dan One Piece, dijamin untuk tidak melewatkan kesempatan pembelian koleksi produk terbaru W.Essentiels X One Piece eksklusif hanya di Shopee mulai dari tanggal 8-12 Desember. Masih tersedia berbagai penawaran menarik, seperti Pesta Gratis Ongkir Rp0, Gebyar Promo, dan Bonus Akhir Tahun 12M. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Capsule Collection 2.0 dari W.Essentiels X One Piece, dapat mengunjungi https://shopee.co.id/wormholestore.
Artikel Selanjutnya
Raup Omzet Rp 8 M di Shopee Live, Ini Kisah dr. Richard Lee