Instagram sedang bersiap meluncurkan fitur terbaru untuk Direct Messages (DM). Fitur pengiriman DM yang terjadwal akan segera hadir untuk semua pengguna di seluruh dunia. Hal ini dikonfirmasi oleh Instagram kepada TechCrunch pada Senin (16 Desember 2024).
Dengan fitur ini, pengguna akan dapat menjadwalkan pengiriman DM untuk waktu yang paling optimal, termasuk kepada mereka yang berada di zona waktu berbeda. Selain itu, fitur ini juga memungkinkan pengguna untuk mengingatkan seseorang di masa depan.
Pengguna akan melihat fitur ini muncul saat mereka mengetik pesan di kolom DM dan menahan tombol kirim. Mereka dapat memilih tanggal dan waktu pengiriman yang diinginkan hingga 29 hari ke depan. Setelah pesan terjadwal, akan muncul banner yang memberitahu pengguna tentang 1 pesan terjadwal setiap kali DM dibuka.
Fitur DM menjadi fokus pengembangan Instagram belakangan ini. Sebelum fitur jadwal, Instagram telah memperkenalkan fitur berbagi lokasi lewat DM dan kemungkinan mengubah nama pengguna dan nama rekan obrolan. Selain itu, bagi kreator dan brand, Instagram juga memperkenalkan perangkat untuk mengurutkan dan memfilter permintaan DM.
Dengan berbagai fitur terbaru ini, Instagram terus berupaya memperbarui pengalaman pengguna dan meningkatkan interaksi di platform sosial tersebut.